Jumat, 22 Januari 2016

PERGELARAN SENI

A.     Pengertian Pergelaran

           Pergelaran/Pementasan merupakan kegiatan untuk memperkenalkan atau menunjukan hasil karya seni  musik, tari, teater/drama dan lainnya kepada masyarakat luas. Pergelaran adalah cara untuk melakukan komunikasi antara pencipta karya dan penikmat karya .


B.     Jenis-Jenis Pergelaran

1.      Menurut jumlah pesertanya
a)      Pergelaran tunggal, yaitu Pergelaran yang hanya diselenggarakan secara individual (perorangan).
b)     Pergelaran kelompok/bersama, yaitu Pergelaran yang diselenggarakan oleh beberapah seniman/pengrajin.

2.      Menurut sifatnya
a)      Pergelaran incidental, yaitu Pergelaran yang diselenggarakan secara berkala yang didasarkan atas kebutuhan yang ada, misalnya: pameran kaligrafi guna mengongsong perayaan Isro’ Mi’raj.
b)     Pergelaran rutin, yaitu Pergelaran yang diselenggarakan pada periode tertentu secara tetap dan berkelanjutan. Misalnya: pentas seni yang dilakukan setiap akhir semester.
c)      Pergelaran permanen, yaitu pameran yang diselenggarakan secara tetap terbuka dan terus menerus.

3.      Menurut ragam jenis karya yang digelar
a)      Pameran homogeny, yaitu pameran yang hanya menggelar satu jenis karya seni yang seragam.
b)     Pameran heterogen, yaitu pameran yang menggelar berbagai jenis karya seni.

4.      Menurut tempat berlangsungnya
a)      Pameran terbuka, yaitu pameran yang diselenggarakan di luar ruangan secara terbuka.
b)     Pameran tertutup, yaitu pameran yang diselenggarakan dalam ruangan gedung.
c)      Pameran bergerak, yaitu pameran dengan menggunakan alat yang bergerak, misalnya mobil.


C.     Fungsi Pegelaran

1.      Sebagai sarana pengembangan bakat.
2.      Sebagai media ekspresi.
3.      Sebagai media apresiasi.
4.      Sebagai media komunikasi.


D.    Tujuan Pergelaran

1.      Memberikan hiburan kepada masyarakat.
2.      Menumbuhkan motivasi untuk berkarya.
3.      Memperingati hari-hari besar
4.      Melestarikan budaya.
5.      Sebagai sarana apresiasi.
6.      Untuk kegiatan amal/sosial



E.      Prosedur Pergelaran
1.       Menentukan Tujuan dan Tema Pergelaran
2.       Menentuan Karya yang dipergelarkan
3.       Merencanakan Bentuk Dekorasi
4.       Menyediakan Tata Lampu (Lighting).
5.       Menyediakan Tata Suara (Sound System)
6.       Menentukan Tata Busana.
7.       Menentukan Tata Rias Wajah
8.       Menentukan Musik iringan.
9.       Membuat Susunan acara.
10.   Menentukan Panggung / Tempat Pergelaran.
11.   Mengadakan General Repetition / Gladi bersih



Tidak ada komentar:

Posting Komentar